Hari ketigabelas Zona 2 Komunikasi Produktif

Hari ke - 13 Zona 2 Komunikasi Produktif

Hari ini aku mengajak anakku untuk mengungkapkan tentang kami. Yaitu bagaimana pendapat dia tentangku dalam satu kata dan bagaimana pendapatku tentangnya dalam satu kata juga.

Yap latihan komunikasi kali ini aku memilih poin Reflektif listening atau mendengarkan dengan reflektif. Aku ingin menunjukkan ke anakku bahwa aku peduli dan memperhatikan apa yang dia katakan.

Awalnya reaksiku langsung menyela tapi kemudian kubilang padanya untuk meneruskan dan menjelaskan kenapa dia bilang seperti itu.

Waktu ku bilang : Ummi
Anakku menjawab : Marah 
Aku langsung menyela : kan umj marah bukan bermaksud tidak baik (tapi aku sadar aku salah nih kan aku sedang berkomunikasi yang produktif dengan anakku) lalu apa lagi nak ?
Anakku : hp. Jadi ummi ga mau main lagi berdua.
Kupeluk dan kuminta maaf. Kemudian kujelaskan bahwa ada saat kami main dan ada saat umi bekerja di hp. Ada saat umi bekerja di dapur dan seterusnya.

Ketika menjelaskan kenapa aku marah bahwa jika umi marah itu umj diam. Kalau umi masih mengajak bicara artinya umi tidak marah tapi memberitahu mana sih batasan yang benar, mengapa belum membereskan mainan setelah selesai yang jika terinjak jadi rusak siapa yang rugi?

Anakku pun mengerti.

Kemudian ketika dia menangis karena kentang spiral nya dimakan abi nya karena dia tidur dan kentang sudah agak keras. Setelah diam kutanya ada apa. Kuterima.perasaannya dan kumendengarkan alasannya. 

Kuberikan penjelasan bahwa berbagu itu lebih baik. Umi dan abi kalau ada makanan kemudian kamu minta umi dan abi nangis tidak? Marah tidak? Karena kami sayang kamu makanya kami ikhlas memberikan makanan yang kami makan. Nah kentang itu sudah keras kamu bilang sudah tidak mau. Kalau dibuang maka berdosa. Mubadzir.

Alhamdulillah anakku memahami penjelasanku itu lah kesimpulan dari latihanku. Ternyata bisa melatih inj membuatku lebih tenang dan tidak nada tinggi hehe..

Melatih lagi buat besok supaya lebih istiqomah aamiin 🤲🏻

#tantanganzona2
#harike-13
#bundasayang8
#institutibuprofesional
#ibuprofesionaluntukindonesia
#bersinergijadiinspirasi
#ip4id2023

0 komentar